Asistensi Akhir Akreditasi

ย 

Tembilahanย  – Rabu, 04 April 2018, Tim Asistensi Akhirย  Akreditasi Penjaminan Mutu Pengadilan di Pengadilan Negeri Tembilahan Kelas II selama 3 (tiga) hari yang dilaksanakan pada tanggal 3 April 2018 s.d. 5 April 2018. Tim terdiri dari Bapak Tony Pribadi, S.H., M.H., dan Bapak Dolman Sinaga, S.H.
Hasil Asistensi terkait Persiapan Akreditasi Pengadilan Negeri Tembilahan Kelas II disampaikan langsung oleh Para Hakim Tinggi Pengawas yang isinya mencakup keseluruhan operasional Pengadilan Negeri Tembilahan Kelas II, baik kesekretariatan, kepaniteraan, hingga kinerja Hakim. Kegiatan yang masuk dalam objek asistensi akreditasi mulai dari PTSP, tertib adiminstrasi dan keuangan, hingga pelayanan dalam penanganan perkara.

Para Hakim Tinggi Pengawas juga menyampaikan beberapa materi terkait dengan persiapan Akreditasi Penjaminan Mutu Pengadilan. Beberapa di antaranya adalah terkait peningkatan pelayanan di seluruh sektor, evaluasi penyelesaian berkas perkara, kelengkapan dokumen-dokumen PN, hingga pentingnya menjaga kebersihan di lingkup Pengadilan Negeri Tembilahan Kelas II.
Kegiatan ini dihadiri oleh Seluruh Jajaran Hakim, Pegawai, dan Honorer yang ada di lingkungan Pengadilan Negeri Tembilahan, ditambah dengan 4 (empat) orang Calon Hakim yang telah ditempatkan untuk bertugas di Pengadilan Negeri Tembilahan.

ย 

ย 

ย 

ย 

ย 

ย 

Related Articles

Back to top button
Translate ยป
Skip to content